Logo

Buku Saku Pengenalan Hama dan Penyakit Komoditas Jambu Mete, Kelapa, Sirih dan Pinang

Sudah menjadi kewajiban pihak akademisi untuk memberikan pengabdiannya kepada masyarakat yang merupakan bagian Tri Dharma Perguruan Tinggi. Departemen Proteksi Tanaman, IPB University telah bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sumba Timur khususnya kerjasama dengan tema hama dan penyakit tanaman. Sumba Timur merupakan daerah dengan potensi alam yang sangat melimpah, akan tetapi sumber daya alam tersebut masih belum banyak diketahui termasuk permasalahan hama dan penyakit yang menyerang pada tanaman di kawasan tersebut. Dengan iklim semi-arid (kering) menyebabkan jenis hama dan penyakit tersebut sedikit berbeda dengan yang ada di kawasan Indonesia bagian barat

Pada tahun 2020, tema kerjasamanya yaitu tentang hama dan penyakit pada beberapa komoditas potensial di Sumba Timur. Salah satu luaran yang diharapkan adalah terbitnya buku saku sehingga pada awal tahun 2021 terbitlah buku saku yang berjudul “PENGENALAN HAMA DAN PENYAKIT PADA KOMODITAS JAMBU METE, KELAPA, SIRIH, DAN PINANG”.

Ucapan terima kasih kami ucapkan kepada Pemerintah Kabupaten Sumba Timur, Balai Penelitian dan Pengembangan Daerah Sumba Timur, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat – IPB University, Tani Center – IPB University, serta Departemen Proteksi Tanaman – IPB University, yang telah memberikan saran dan dukungan sehingga buku saku ini dapat terselesaikan dengan baik.

#PTNkeren #DokterTanamanIPB #BukuSaku #HamaPenyakitTanaman #SumbaTimur

Klik gambar untuk mendownload E-Book