Logo

Pelepasan Purnabakti Bapak Ahmad Soban, Bu Farma Ruri Utari dan Bapak Dede Sukaryana

Rabu 05 Januari 2022, Departemen Proteksi Tanaman, Fakultas Pertanian – IPB University menggelar acara pelepasan purnabakti staf tenaga kependidikan (tendik) yang telah memasuki masa purnabakti pada tahun 2021, ada tiga tendik yang dilepas secara seremonial, yaitu Bapak Ahmad Soban yang memasuki masa purnabaktinya pada 01 April 2021, Ibu Farma Ruri Utari yang memasuki masa purnabaktinya pada 01 Juli 2021 dan yang terakhir adalah Bapak Dede Sukaryana yang memasuki masa purnabaktinya pada 01 Agustus 2021. Pelepasan purnabakti ini dilaksanakan secara Hybrid (offline dan online via Zoom) di D’Sawah Resto.

Pak Soban (sapaan akrabnya Bapak Ahmad Soban) selama mengabdi di PTN beliau mendedikasikan hidupnya pada pekerjaan sebagai teknisi Laboratorium Vertebrata Hama selama 33 tahun 1 bulan, beliau memulai karirnya pada tahun 1986 dan menjadi CPNS pada 1 Maret 1988, keseharian beliau bekerja di Lab Vertebrata Hama sebagian besar berurusan dengan tikus-tikus yang jadi hewan percobaan di lab tersebut. Berikut biodata lengkap beliau:

 

Bu Ruri (sapaan akrab Ibu Farma Ruri Utari) adalah staf tendik yang pasti akan dikenal oleh semua mahasiswa PTN, karena bagi mahasiswa yang akan mengurus akademiknya akan berhadapan dengan beliau, karena beliau merupakan staf bidang akademik, dimana semua urusan akademik mahasiswa menjadi tanggungjawabnya bersama Ibu Sulis. Bu Ruri akan menikmati masa pensiunnya setelah mengabdi selama 29 tahun 6 bulan. Berikut adalah biodata lengkap beliau:

 

Pak Dede (sapaan akrab Bapak Dede Sukaryana)  menjadi andalan dalam bidang IT dari pertama kali PTN memiliki komputer sampai pada akhir masa mengabdinya, Pak Dede selalu menemani staf dosen ataupun mahasiswa yang mengalami kesulitan dalam bidang IT, beliau adalah salah satu staf tendik yang memiliki masa pengabdian terlama, yaitu selama 39 tahun 5 bulan, berikut adalah biodata lengkap beliau: